Belum Sampai Satu Musim Berlaku, Peraturan Tekanan Ban Siap Dirubah Kembali di MotoGP 2024

Belum Sampai Satu Musim Berlaku, Peraturan Tekanan Ban Siap Dirubah Kembali di MotoGP 2024

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Dorna Sports memiliki rencana untuk mengubah aturan tekanan angin ban motor balap dalam pertandingan Grand Prix MotoGP.

Walaupun aturan ini baru diterapkan beberapa bulan lalu pada musim 2023, sejumlah pembalap mengeluhkan dampaknya terhadap serunya balapan. 

Bahkan, beberapa kasus podium harus dibatalkan karena melanggar aturan tersebut.

BACA JUGA:MotoGP 2024 Segera Hadir! Inilah Formasi Lengkap Crew Chief Pembalap

Menurut Chief Sporting Officer Dorna, Carlos Ezpeleta, belum ada kepastian apakah aturan ini akan menyebabkan diskualifikasi atau mendapat sanksi segera di musim depan. 

Pihaknya masih akan mempelajari hasil tes pramusim dari para pembalap sebelum membuat keputusan mengenai aturan yang akan diberlakukan di musim mendatang.

Ezpeleta menjelaskan bahwa pihaknya perlu melihat semua tes pramusim terlebih dahulu. 

Mereka juga harus berdiskusi dengan Michelin, pemasok ban resmi MotoGP, mengenai material dan ban baru yang tidak sensitif terhadap slipstream dan aerodinamika. 

Aturan baru yang direncanakan akan memberi kebebasan lebih pada tekanan angin ban motor, namun keselamatan pembalap tetap menjadi prioritas utama bagi Dorna Sports.

"Perubahan ini akan membawa dampak positif. Aturan tekanan angin ban motor adalah bagian penting dari balapan dan digunakan di banyak ajang balap lainnya. Aturan ini direkomendasikan oleh pabrikan dan Michelin agar dapat meningkatkan keselamatan," jelas Ezpeleta dikutip dari speedweek hari Jumat, 15 Desember 2023. 

Salah satu potensi perubahan yang paling mungkin adalah menurunkan batas minimal tekanan angin ban motor dalam MotoGP. 

Dengan demikian, kebijakan ini tidak sepenuhnya dibatalkan, namun diberikan penyesuaian yang lebih fleksibel. 

"Kami perlu berdiskusi dengan Michelin mengenai kemungkinan menurunkan batasnya. Tentu saja, hal ini harus dilakukan dengan aman dan tidak menghilangkan sensasi dari pembalap. Perubahan kecil dapat memberikan pengaruh besar, dan kami ingin berdiskusi dengan Michelin serta menunggu hasil tes pramusim agar dapat memiliki gambaran yang lebih jelas," tutup Ezpeleta.

BACA JUGA:Visor Berteknologi MotoGP, Kini Hadir RHD Lens Dengan 9 Varians Warna Dari NHK

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: