Modifikasi BMW G 310 GS Siap Touring, Siapkan Biaya Segini

Modifikasi BMW G 310 GS Siap Touring, Siapkan Biaya Segini

BMW G310 GS-Ilham-

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - BMW G 310 GS. Motor jadi bagian dari keluarga GS (Gelände/Straße) di BMW Motorrad yang paling terjangkau.

Di Indonesia BMW G 310 GS dipasarkan dalam tiga tipe. Paling terjangkau ada di tipe Black Rp 159.900.000, Style Sport Rp 165.900.000 dan Style Rallye Rp 165.900.000. Semua harga on the road Jakarta.

Dan untuk yang doyan touring, bisa langsung modifikasi tunggangannya di BMW Motorrad Flagship Store yang berlokasi di Cilandak, Jakarta. Salah satu unit display full touring pun sudah tersedia.

"Aksesoris resmi dalam mendukung individualitas, performa dan kenyamanan dalam berkendara juga kami sediakan. Di G 310 GS, ada gaya Rallye dengan aksesoris berupa tank bang, box, panniers, sudah include bracket. Harganya sekitar Rp 30 jutaan," ucap Achmad Nuh Ardhi Putra, Product Manager BMW Motorrad Indonesia.

BACA JUGA:Mau Bergaya Pakai Jaket Resmi BMW Motorrad? Siapkan Budget Setara Honda Scoopy

BACA JUGA:Motor Listrik BMW CE 04 Dijual Rp 418,8 Juta, Segini Penjualannya Per Bulan

BMW G 310 GS sendiri terkenal dengan kemampuan off-road dan kenyamanan berkendara jarak jauh. Motor ini dirancang dengan gaya adventure yang kuat dan maskulin. 

Dari sisi estetika, motor ini memiliki tampilan yang agresif dan modern dengan garis-garis tajam yang mengalir dari depan hingga belakang. Lampu depan LED yang khas dan pelindung angin (windscreen) menambah kesan tangguh sekaligus memberikan fungsi perlindungan bagi pengendara.

Ergonomi motor ini sangat diperhatikan oleh BMW. Posisi berkendara yang tegak dan setang yang lebar memberikan kenyamanan maksimal, terutama untuk perjalanan jarak jauh. 

Joknya yang cukup tinggi memungkinkan pandangan yang lebih luas, sangat membantu saat berkendara di medan off-road.

BACA JUGA:Bukan Faktor Toprak, Ternyata Ini yang Bikin BMW Motorrad Indonesia Pede Jualan Superbike

BACA JUGA:BMW Motorrad Indonesia Siap Hadirkan Motor Listrik CE 02, Harga Lebih Terjangkau

BMW G 310 GS dilengkapi dengan mesin 313 cc, satu silinder, berpendingin cairan, yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 34 hp pada 9.500 rpm dan torsi maksimal 28 Nm pada 7.500 rpm. 

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya