TVS Motor Company Resmi Masuk Italia, Bakal Hadirkan Produk yang Mirip di Indonesia?

TVS Motor Company Resmi Masuk Italia, Bakal Hadirkan Produk yang Mirip di Indonesia?

TVS Italia-TVS-

MILAN, MOTOREXPERTZ.COM - Pada Rabu 15 Mei lalu pabrikan motor global asal India, TVS Motor Company mengumumkan kehadirannya di Italia. 

Produsen motor roda dua dan tiga tersebut memilih negeri di benua Eropa itu jadi negara ke-80 tempat mereka beroperasi. 

Dengan pengumuman ini, TVS juga menegaskan perluasan pasar mereka di Eropa setelah pada Maret 2024 lalu mulai masuk ke Perancis. Dan ternyata beberapa model yang dijual bakal mirip seperti di Indonesia.

"Kami baru saja mendarat di Italia, memperluas jangkauan kami setelah peluncuran kami baru-baru ini di Perancis. Produk ICE & EV terbaik kami kini siap menjelajahi lanskap Italia yang indah.

BACA JUGA:YGMoto Mini-S YG150, Motor Kloningan Honda Monkey Bermesin 150 Cc

BACA JUGA:Impresi Pertama CFMoto 450 MT 2024, Cocok Jadi Moge Adventure Buat Pemula

Kecintaan Italia pada otomotif & kecintaan terhadap solusi mobilitas modern menjadikannya pasangan yang sempurna untuk TVS Apache 310 Series, TVS Ronin 250, TVS Raider, TVS Ntorq, TVS Jupiter 125, TVS iQube, TVS X, dan rangkaian e-bike kami (CILO, Gerakan EGO, Simpel, dan EBCO). 


TVS iQube-Istimewa-

Melalui TVS Motor Italia cabang kami, kami berdedikasi untuk menghadirkan senyuman kepada pelanggan kami di Italia," tulis pernyataan resmi mereka di akun sosial media TVS.

"Kami sangat ingin memperkenalkan kendaraan kami kepada konsumen Italia, yang didukung oleh produk dengan rekam jejak yang kuat dalam memiliki lebih dari 4 juta pelanggan global pada tahun lalu. 

Hal ini memvalidasi kemampuan kami dalam desain, teknologi, dan layanan. Sehingga meningkatkan kepercayaan diri kami saat kami memasuki Eropa," ucap Sharad Mohan Mishra, President, Head Group Strategy TVS Motor Company.

BACA JUGA:Impresi Pertama Motor Listrik Zeeho AE8+ dan AE6+, Bertabur Fitur Canggih!

BACA JUGA:Honda NX125RX 2024, Bertampang Vario Tapi Cocoknya Jadi Lawan Suzuki Avenis 125

Komentar senada juga disampaikan oleh Dr. Giovanni Notarbartolo di Furnari selaku Directur TVS Motor Italia.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya