Apa Sih Kick Starter Itu? Yuk, Simak Fungsinya!

Apa Sih Kick Starter Itu? Yuk, Simak Fungsinya!

Kick starter-Ilham-

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Kick starter merupakan salah satu bagian penting pada motor yang membantu untuk menyalakan kendaraan secara manual.

Kini sebagian besar motor sudah dilengkapi dengan starter elektrik dan tak lagi memakai kick starter. Semisal di motor sport jenis full fairing seperti Yamaha R15, atau matic gambot seperti Honda PCX 160 dan Yamaha NMax.

Meski begitu, kick starter masih tetap disematkan pada beberapa model sepeda motor.

Fungsinya sangat berguna saat baterai habis atau saat mesin mengalami masalah.

BACA JUGA:Ini Deretan Pembalap Jebolan Astra Honda Racing School yang Sempat Balap Dunia

BACA JUGA:Sempat Cedera, Fadillah Arbi Aditama Dapat Jatah Wildcard di Moto3 Catalunya 2024

Agar kick starter tetap berfungsi dengan baik, komponen ini perlu sering digunakan untuk mencegah kemacetan dan karat pada per selah penghubungnya.

Lalu apa sebenarnya starter manual ini beserta fungsinya? Simak ulasan berikut ini mengenai pengertian starter manual.

Fungsi Kick Starter

Fungsi utama kick starter adalah untuk menghidupkan sepeda motor secara manual.

Komponen ini bekerja dengan cara diengkol atau diinjak sehingga mesin motor bisa menyala.

BACA JUGA:Kawasaki KLX150SM SE 2025, Banderolnya Tembus Rp 40 Jutaan

BACA JUGA:KLX150S 2025 Resmi Diluncurkan, Harga Rp 33 Juta

Banyak tipe sepeda motor yang masih menggunakan komponen ini, terutama sepeda motor non matic seperti bebek dan sport jenis naked.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya