Perhatikan Sebelum Membeli, Inilah Perbedaan Vespa Sprint dan Primavera

Perhatikan Sebelum Membeli, Inilah Perbedaan Vespa Sprint dan Primavera

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM Motor Vespa matic banyak diincar karena desainnya kekinian dan performa mesinnya andal.

Di samping itu, jenis Vespa matic yang ada di pasaran pun bervariasi, dua terpopuler ialah Sprint dan Primavera.

Walapun sekilas terlihat sama, ternyata ada perbedaan nya lhoo antara Vespa Sprint dan Primavera.

BACA JUGA:OMR HDC 2023 Kembali Digelar, Hadir di 4 Kota, Lombakan 9 Kelas

Nama Primavera dan Sprint sebenarnya sudah cukup melegenda. Vespa Primavera sudah lahir sejak 1967.

Dulu kedua Vespa ini cukup berbeda. Namun, untuk versi modern-nya, keduanya menggunakan basis yang sama.

Untuk Anda yang sedang galau memilih antara Vespa Primavera vs Sprint 150 2021, berikut perbedaan antara keduanya:

1. Perbedaan Desain

BACA JUGA:Mesti Tahu, Ini Dia Daftar Jenis Baterai Motor Listrik

Dari segi penampilan, Anda bisa melihat perbedaan pada desain headlamp dan spionnya.

Perbedaan lainnya yang sedikit minor adalah adanya sedikit akses di spakbor depan Primavera. Sedangkan milik Sprint tampil polos.

Selebihnya, secara penampilan hampir sama. Bahkan kisi-kisi di bagian depan dan bentuk lampu sein-nya saja sangat mirip.

Secara konsep, Vespa Sprint mengusung nuansa sporty khas produk Vespa. Sedangkan Primavera lebih menonjolkan nuansa elegan.

BACA JUGA:Mengetahui Ciri-Ciri Busi Motor Mulai Rusak

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: