Bisa Diadu Balap Bareng di MRS 2024, Cek Harga Suzuki GSX-R150, Honda CBR150R dan Yamaha R15

Bisa Diadu Balap Bareng di MRS 2024, Cek Harga Suzuki GSX-R150, Honda CBR150R dan Yamaha R15

GSX Balap-Ilham-

Ubahan yang bisa dilakukan antara lain di bagian ECU, busi dan knalpot dengan merek-merek yang sudah diregistrasikan. Selain itu, suspensi, footstep, setang, selang rem dan damper juga bisa diubah. Sementara bannya memakai satu pemasok, yakni Pirelli. 

BACA JUGA:Lebih Dari 1,7 Juta Motor Baru Beredar di Indonesia Sepanjang Kuartal I 2024

Nah, buat yang berminat ikutan bisa cek dulu nih harga terbaru dari motor-motor sport fairing 150 cc terbaru. Sehingga bisa jadi perbandingan model apa yang cocok sebagai andalan.

 

Honda CBR150R

 

Di bulan April 2024 ini, Honda CBR150R dijual mulai Rp 38,07 juta on the road Jakarta. Banderol tersebut berlaku untuk tipe terendah, yakni Non ABS. Sedangkan model termahalnya adalah Honda CBR150R Tricolor ABS seharga Rp 42,8 juta.

Perbedaan hanya ada di opsi warna bodi dan fitur rem ABS saja. Sedangkan mesinnya sama-sama DOHC 150 cc berpendingin cair dengan sistem injeksi PGM-FI. Tenaganya mencapai 17,1 PS di 9.000 rpm dengan torsi 14,4 Nm per 7.000 rpm.

 

Suzuki GSX-R150

 

Dari kubu Suzuki Indomobil Sales, terdapat model GSX-R150 sebagai pengisi segmen sport fairing 150 cc. Nah, saat ini terdapat dua tipe yang dijual, yaitu model standar dengan banderol Rp 35 juta. 

BACA JUGA:Pameran Kendaraan Listrik PEVS 2024 Siap Digelar Akhir April 2024

Serta tipe tertinggi, Suzuki GSX-R150 ABS yang dilepas Rp 38,3 juta dengan status sama-sama on the road Jakarta. Perbedaan keduanya ada di opsi warna bodi dan fitur rem ABS saja.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: