5 Tips Aman Berkendara Motor Listrik Ketika Musim Hujan

5 Tips Aman Berkendara Motor Listrik Ketika Musim Hujan

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Di musim hujan, banyak pengendara motor listrik dan calon pengguna motor listrik yang khawatir dengan ketahanan terhadap air. 

Banyak asumsi yang keliru mengenai motor listrik saat terkena hujan, salah satunya adalah kemungkinan motor listrik akan menyetrum pengendara jika terkena air. 

Meskipun berkendara menggunakan motor listrik saat cuaca hujan cenderung aman, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menjaga keamanan. 

BACA JUGA:Soal Motor Listrik, Malaysia Tiru 'Cara' Indonesia

Di bawah ini adalah beberapa tips untuk berkendara aman menggunakan motor listrik saat musim hujan:

1. Pastikan baterai terisi penuh

Cuaca hujan yang sulit diprediksi dapat membuat perjalanan Anda lebih lama dari biasanya. 

Untuk menghindari kehabisan daya di tengah jalan, pastikan baterai motor listrik terisi penuh sebelum mengendarainya dalam cuaca hujan.

2. Ketahui kemampuan motor listrik dalam menahan air

Sebelum menggunakan motor listrik dalam cuaca hujan, penting untuk mengetahui batasan motor tersebut. 

Meskipun semua produsen motor listrik mengklaim tahan terhadap segala cuaca, tetap ada batasan yang perlu diperhatikan. 

Beberapa produsen bahkan memberikan peringatan agar pengendara motor listrik tidak melintasi genangan dengan kedalaman lebih dari 15 cm dalam waktu lama. 

Untuk mengetahui kemampuan motor listrik dalam menahan air, periksa IP rating yang diklaim oleh produsen motor listrik.

BACA JUGA:Cara Menyimpan Jas Hujan di Bagasi Motor Listrik Saat Kondisi Basah

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: