Royal Enfield Classic 500 Dilelang Mulai Rp 49 Juta, Ini Spesifikasinya

Royal Enfield Classic 500 Dilelang Mulai Rp 49 Juta, Ini Spesifikasinya

Lelang Royal Enfield-Lelang.go.id-

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Seperti diketahui, saat ini bea cukai tengah melelang motor Royal Enfield Classic Series dengan harga terjangkau.

Salah satunya adalah Royal Enfield Classic 500 sebanyak 15 unit yang dimasukan ke Lot A01-A15.

Royal Enfield Classic 500 dilelang dengan harga dasar Rp 49,4 jutaan. Nah, model berkelir hijau army ini menarik karena sudah tak lagi dipasarkan di Indonesia. 

Untuk model ini uang jaminannya lebih besar, yakni Rp 24 juta dengan batas waktu penawaran 16 Mei nanti.

BACA JUGA:4 Rekomendasi Vespa Matic 125 yang Cocok Untuk Wanita Tahun 2024, Tampil Makin Kece dan Stylish

BACA JUGA:Harga Helm MotoGP KYT KX1 Merangkak Naik, Kini Mulai Rp 7,5 Juta

Secara spesifikasi, Royal Enfield Classic 500 ini dibekali mesin injeksi satu silinder berkapasitas 499cc yang dikawinkan dengan transmisi lima kecepatan. 

Dari mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 27,2 HP di putaran mesin 5.250 rpm dan torsi 41,3 Nm di 4.000 rpm. 

Lalu secara tampilan, motor ini mempertahankan gaya klasik khas Royal Enfield dengan penggunaan lampu utama, lampu sein, dan spion berbentuk bulat, serta pelek jari-jari. 

BACA JUGA:Sekilas Sejarah Yamaha Mio Karbu, Metik Legendaris yang Lagi Jadi Gorengan

BACA JUGA:Asyik, Motor Listrik TVS iQube Sudah Bisa Dipesan

Spesifikasi Royal Enfield Classic 500:

Panjang: 2140 mm

Lebar: 790 mm

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: