Modifikasi Honda Stylo 160, Inovasi SCH Buat Tampilan Motor Makin Keren!

Modifikasi Honda Stylo 160, Inovasi SCH Buat Tampilan Motor Makin Keren!

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Astra Honda Motor (AHM) telah meluncurkan All New Honda Stylo 160 yang memiliki desain dan gaya yang menarik. 

Namun, tidak hanya itu, AHM juga berkolaborasi dengan brand pakaian legendaris asal Bandung, SCH, untuk memodifikasi motor ini. 

Dalam kolaborasi ini, dipilihlah konsep street yang tidak terlalu ekstrem namun tetap menarik dengan permainan warna yang menarik.

BACA JUGA:Wow! Intip Modifikasi Mio Ala Katros Garage jadi Motor EV

Tampilan All New Honda Stylo 160 yang dimodifikasi ini mengusung warna biru metalik dengan aksen emas yang diberikan pada beberapa bagian detail. 

Pada bodi samping dan depan, terdapat tulisan putih SCH yang menambah kesan stylish pada motor. 

Kombinasi warna yang dipilih berhasil membuat tampilan Stylo 160 semakin menarik dan memperkuat desain manis yang dimilikinya.

Selain pemilihan warna yang menarik, modifikasi ini juga menggunakan banyak aksesori bawaan dari Honda yang telah dirubah warnanya agar senada dengan konsep. 

Beberapa aksesori tersebut meliputi panel step floor, headlight cap, garnish front grille, garnish sidebody set, dan garnish muffler. 

Selain itu, ada juga beberapa komponen yang di-custom seperti airbrush bodi, pelek, jok, sepatbor belakang, dan lampu depan. 

BACA JUGA:Mantul! Modifikasi Motor Unik Honda Tamiya 125 Pakai Part Aksesoris Ternama

Penggunaan part custom tersebut juga tetap selaras dengan konsep street yang dipilih. 

Misalnya, pelek menggunakan kombinasi tone hitam dan emas yang serupa dengan bodi motor. 

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: